Rabu, 12 November 2014

Business Sport : Paint Ball di Hotel Bumi Wiyata Depok


Kegiatan mahasiswa Umar Usman selanjutnya adalah Paint Ball yang di koordinir oleh Mr. fad, mahasiswa sudah dikelompokkan menjadi kelompok kecil yang terdiri dari 5-6 orang perkelompoknya. Sebenarnya apa sih tujuan dari business spot—paint ball ini?
Yang pertama adalah refreshing, dengan kita melakukan kegiatan yang jarang dilakukan atau bahkan belum pernah melakukan paint ball maka kita akan sangat tertantang untuk melakukannya, sehingga memacu adrenalin kita keluar serta menghilangkan stress. Manfaat bagi suatu tim adalah untuk melihat bagaimana kerjasama tim, kemampuan memimpin, komunikasi tim, menganalisis keadaan,  penyusunan strategi kemenangan tim,  kemampuan menembak, konsentrasi dan lain-lain. Dari permainan paint ball ini juga kita dapat mengetahui bagaimana karakter seseorang, bagaimana seseorang tegas, peragu, pemberani dan focus tiap-tiap orang.
Saat paint ball dimulai, tiap-tiap kelompok yang akan bermain di briefing terlebih dahulu oleh orang-orang professional di bidang paint ball bumi wiyata.
Aturan dalam permainan paint ball sangan bervariatif, ada system eliminasi, titik lawan sebagai pusat penyerangan, merebut objek lawan, mengambil bendera dan lainnya, tapi kali ini mahasiswa Umar Usman mengambil aturan menyentuh benteng lawan, siapa cepat menyentuh benteng lawan maka kelompok tersebut adalah pemenangnya. Permainan paint ball tiap kelompok kecil diberikan waktu 20 menit, lama dan sebentarnya permainan ini tergantung dari menangnya salah satu tim.
 
 
By: Sofi Aryani SR

0 komentar:

Posting Komentar